HOME
Home » Berita » Jurnalis Filantropi Bareng Relawan Paramedis Periksa Kesehatan Penyintas Gempa Cianjur

Jurnalis Filantropi Bareng Relawan Paramedis Periksa Kesehatan Penyintas Gempa Cianjur

Posted at November 29th, 2022 | Categorised in Berita

CIANJUR–Jurnalis Filantropi Indonesia (Jufi) berkolaborasi dengan relawan paramedis melakukan jemput bola pemeriksaan kesehatan penyintas gempa Cianjur, Jawa Barat.

Ketua Jufi Wiyanto mengatakan, sejak tiga hari setelah gempa, Jufi dan relawan paramedis melakukan pemeriksaan kesehatan penyintas gempa di sejumlah titik tenda darurat.

“Hingga kemarin, Senin (28/11/2022), tim paramedis telah melakukan pemeriksaan sekitar 250-300 orang,” kata Wiyanto, Selasa (29/11/2022).

Adapun jangkauan wilayah pemeriksaan kesehatan: Bojong Sawah, Cijoho, Buni Hegar, Cipayung, Ciseupan, dan Kampung Cisalak.

“Harapannya, Jufi dan relawan paramedis dapat meluaskan jangkauan ke daerah-daerah berdampak gempa yang belum tersentuh pemeriksaan kesehatan. Mudah-mudahan obat-obatan tercukupi,” ungkap Wiyanto.

Relawan paramedis Siti Minnur mengatakan pemeriksaan kesehatan untuk penyintas gempa ini perlu dilakukan berkala.

“Mengingat gempa susulan masih terjadi, dan penyintas masih tinggal di tenda-tenda darurat. Tentu mereka rentan terserang gangguan kesehatan,” ujar Minnur.

Menurut Minnur, dari hasil pemeriksaan, penyintas mengalami keluhan hipertensi, batuk, pilek, flu alergi, dan diare.

“Mereka kurang tidur, ditambah akhir-akhir ini Cianjur turun hujan,” kata Minnur.

(Yons Achmad/ADABIMAGZ.COM).

Related Post to Jurnalis Filantropi Bareng Relawan Paramedis Periksa Kesehatan Penyintas Gempa Cianjur

Dapat Salam Dari Presiden Erdogan, Muhammadiyah Singgung Unifikasi Kalender Global

Posted at 27/09/2023

JAKARTA – Melalui Duta Besar Turkiye untuk Republik Indonesia, Talip Küçükcan, Presiden Turkiye, Recep Tayyip Erdogan menyampaikan salam bagi Persyarikatan Muhammadiyah. “Ada amanat dari... Read More

Siap-Siap: Pameran Buku IBF, 20-24 September 2023 di Istora Senayan Jakarta

Posted at 07/09/2023

Buku adalah benda yang ‘hidup’. Ia bisa menghidupkan fikiran dan hati. Ia bisa menyadarkan orang, Ia bisa menyemangati orang. Bahkan ia bisa mengubah orang... Read More

Puncak Peringatan Hari Lansia, Salimah Luncurkan Buku Panduan Sekolah Lansia

Posted at 17/07/2023

Jakarta – Organisasi kemasyarakatan (ormas) Persaudaraan Muslimah (Salimah) menggelar webinar dan peluncuran buku panduan Sekolah Lansia Salimah (Salsa) pada Ahad (16/7). Acara yang diselenggarakan... Read More

Waspada Penumpang Gelap Pilkada: Politik Dinasti dan Investor Politik

Posted at 02/07/2023

Pemilihan kepala daerah (pilkada) masih lama, tapi ada oknum yang ingin memanfaatkannya untuk merebut pengaruh atau keuntungan. Itulah pendukung politik dinasti dan para investor... Read More

Jeje Zaenudin: Filosofi Politik Persis adalah Politik Dakwah

Posted at 16/06/2023

Ketua Umum Pimpinan Pusat Persatuan Islam (PP Persis), KH Jeje Zaenudin menyampaikan bahwa filosofi politik Persis adalah politik dakwah. Dalam bahasa lain, politik dakwah... Read More