HOME
Home » Berita » PB STII Luncurkan Baitul Maal Petani

PB STII Luncurkan Baitul Maal Petani

Posted at Maret 17th, 2022 | Categorised in Berita

Pengurus Besar Serikat Tani Islam Indonesia (PB STII), meluncurkan Baitul Maal Petani pada Kamis, (17/03/2022) di Desa Cihideung Udik, Kabupaten Bogor.

Acara tersebut di buka langsung oleh Ketua Umum PB STII Fathurrahman Mahfudz dan Sekretaris Jenderal Ade Salamun dan dihadiri seluruh pengurus.

Fathurrahman berharap Baitul Mal Petani bisa membantu pemberdayaan ekonomi petani melalui penghimpunan, penyaluran, dan pendampingan dalam pengelolaan kegiatan pertanian. Memberikan semangat dan dorongan bagi petani selaku pelaku usaha pertanian dalam mengembangkan usaha pertanian yang berwawasan islami. Bukan hanya membantu dalam pendanaan, inovasi atau teknologi pertanian, namun juga menumbuhkan ghirah/semangat maupun Akhlakul Karimah

“Baitul Mal Petani diharapkan membantu pemberdayaan ekonomi petani, Bukan hanya membantu dalam pendanaan, namun juga menumbuhkan ghirah atau semangat maupun Akhlakul Karimah”, ujar Fathurrahman.

Dari sisi operasional Ade Salamun menjelaskan pendirian Baitul Maal Petani merujuk pada UU No 23/2011 tentang Pengelolaan Zakat, mengembangkan dan menguatkan Syiar Zakat Infaq Sedekah dan membantu Para Petani melalui program program Pemberdayaan. Baitul Maal Petani juga memiliki visi Menjadi Baitul Maal yang Amanah, Profesional dan berdaya guna untuk mendukung kemakmuran Petani Indonesia.

“Baitul Maal Petani secara operasional merujuk pada UU No 23/2011 tentang Pengelolaan Zakat, visinya mendukung kemakmuran Petani Indonesia”, jelas Ade.

Dalam kesempatan tersebut Rizqi Dwi Putra di tunjuk sebagai Ketua Baitul Maal Petani. Rizqi sendiri memiliki pengalaman mengelola lembaga ZIS dengan latar belakang keluarga petani di Tanggamus, Lampung.

(IQBAL/ADAMBIMAGZ.COM)

Related Post to PB STII Luncurkan Baitul Maal Petani

Dapat Salam Dari Presiden Erdogan, Muhammadiyah Singgung Unifikasi Kalender Global

Posted at 27/09/2023

JAKARTA – Melalui Duta Besar Turkiye untuk Republik Indonesia, Talip Küçükcan, Presiden Turkiye, Recep Tayyip Erdogan menyampaikan salam bagi Persyarikatan Muhammadiyah. “Ada amanat dari... Read More

Siap-Siap: Pameran Buku IBF, 20-24 September 2023 di Istora Senayan Jakarta

Posted at 07/09/2023

Buku adalah benda yang ‘hidup’. Ia bisa menghidupkan fikiran dan hati. Ia bisa menyadarkan orang, Ia bisa menyemangati orang. Bahkan ia bisa mengubah orang... Read More

Puncak Peringatan Hari Lansia, Salimah Luncurkan Buku Panduan Sekolah Lansia

Posted at 17/07/2023

Jakarta – Organisasi kemasyarakatan (ormas) Persaudaraan Muslimah (Salimah) menggelar webinar dan peluncuran buku panduan Sekolah Lansia Salimah (Salsa) pada Ahad (16/7). Acara yang diselenggarakan... Read More

Waspada Penumpang Gelap Pilkada: Politik Dinasti dan Investor Politik

Posted at 02/07/2023

Pemilihan kepala daerah (pilkada) masih lama, tapi ada oknum yang ingin memanfaatkannya untuk merebut pengaruh atau keuntungan. Itulah pendukung politik dinasti dan para investor... Read More

Jeje Zaenudin: Filosofi Politik Persis adalah Politik Dakwah

Posted at 16/06/2023

Ketua Umum Pimpinan Pusat Persatuan Islam (PP Persis), KH Jeje Zaenudin menyampaikan bahwa filosofi politik Persis adalah politik dakwah. Dalam bahasa lain, politik dakwah... Read More